Berita

Wabup Bintan Launching Aplikasi Srikandi dan iBintan

Berita

BINTAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan melalui Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah melaunching Aplikasi Srikandi sekaligus meluncurkan Aplikasi iBintan atau Ebook Bintan.

Launching kedua aplikasi ini diresmikan langsung oleh Wakil Bupati Bintan, Ahdi Muqsith di Aula Bandar Seri Bentan.

Srikandi sendiri telah diterapkan sejak awal tahun lalu dan menjadi centre perihal surat-menyurat di lingkup Pemkab Bintan.

Aplikasi ini memadukan sistem lintas jenjang dengan Tanda Tangan Elektronik (TTE), dan Srikandi mampu memangkas efesiensi waktu dan mempercepat berbagai pelayanan.

Wabup Osit berharap agar aplikasi Srikandi mampu meningkatkan kualitas, dan produktifitas kinerja para ASN.

“Tentu kita berharap aplikasi ini bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin. Dengan kata lain, teknologi digital hadir dan mempermudah setiap pengurusan,” kata Osit, Kamis, 14 Desember 2023.

Lagi, ditambahkan bahwa Aplikasi iBintan sendiri merupakan sebuah aplikasi yang menghadirkan beragam fitur terkait Perpustakaan Daerah Kabupaten Bintan.

“Penggunanya bisa meminjam buku secara online, membaca secara online bahkan melihat seluruh koleksi yang ada,” tambahnya.

Kehadiran aplikasi tersebut mencerminkan komitmen Pemerintah yang siap menumbuhkan kecintaan terhadap khazanah bacaan.

“Aplikas iBintan bisa diunduh baik di palystore maupun appstore,” ungkapnya. (Oppy)

Bagikan Postingan Ini:
© . Tim IT Diskominfo Kabupaten Bintan